Rayap yang
~menjengkelkan~ menguntungkan
Setiap musim
penghujan, seringkali kita diganggu oleh segerombolan laron yang mengitari
lampu diruang tamu atau di ruangan lain yang bisa menjadi sangat menjengkelkan.
bandel..! kata nenek. memang wajar sih, soalnya binatang yang satu ini termasuk
kategori yang "pantang menyerah" dalam urusan bikin jengkel. Sudah di
sapu dan dibersihkan, masih saja banyak yang berterbangan. Lampu dimatikan,
mereka berjatuhan, yang akhirnya makin membuat kita sibuk dengan bulu2 yang
berterbangan. Masih kata nenek sih, mereka itu sedang dalam perjalanan menuju
bulan..